Menghabiskan Waktu di Alam Membuat Orang Merasa Lebih Hidup

LIFESTYLE - Heddy Herdiawan , NAH Project


Hai lagi kawan, ini heddy berbicara. Semoga kalian masih dalam keadaan sehat ya! Kali ini gue mau bahas mengenai kegiatan outdoor yang mungkin bisa atau belum pernah lo coba sebelumnya.


Rutinitas yang sebenarnya cukup mudah ini bisa kalian lakukan di weekend / kapanpun selama cuaca mendukung & jadwal lo free, apalagi kalo tempat tinggal lo cukup dekat dengan hutan kota atau kawasan rimbun dipenuhi pohon-pohon bisa banget dicoba.


'Berada di luar di alam hanya selama 20 menit dalam sehari sudah cukup untuk meningkatkan tingkat vitalitas secara signifikan, menurut temuan penelitian.' (greatergood.berkeley.edu)


Kalo kata Richard Ryan , penulis utama dan profesor psikologi di University of Rochester gini :


"Seringkali ketika kita merasa terkuras, kita meraih secangkir kopi, tetapi penelitian menunjukkan cara yang lebih baik untuk mendapatkan energi adalah terhubung dengan alam"

Temuan itu, tambah Ryan, penting untuk kesehatan mental dan fisik. "Penelitian telah menunjukkan bahwa orang dengan rasa vitalitas yang lebih besar tidak hanya memiliki lebih banyak energi untuk hal-hal yang ingin mereka lakukan, mereka juga lebih tahan terhadap penyakit fisik. Salah satu jalan menuju kesehatan mungkin dengan menghabiskan lebih banyak waktu di alam. ,"


Hmm menarik bukan?


Jangan lupa patuhi rambu2 ya~


Oke! Sekarang gue bakalan kasih lo beberapa tips apa aja yang perlu di siapin kalo pengen hiking / rekreasi, yang pertama adalah sepatu! Yess satu item ini menurut gue cukup penting karena lo perlu pijakan/grip yang kokoh supaya ga licin apalagi jalannya berbatu. Kalo kalian belum punya sepatu hiking, bisa juga pake sepatu olahraga kok.


Yang kedua adalah pakaian! Bisa pake kombinasi kaos & celana pendek atau menyesuaikan dengan outfit olahraga kesayangan kalian, juga bawa topi ya soalnya kalo siang pasti panas tuh (kecuali jalan sore).


Terakhir, jangan lupa bawa backpack buat bawa minum & snack siapa tau kalian haus + laper diperjalanan hehehe.


Foto gue bersama air terjun minggu kemaren


Cukup mudah bukan? Semoga lo bisa kembali fresh back to routine dengan kegiatan ini, tinggal semangat kalian untuk memulai hal baru. Jangan lupa berdoa sebelum memulai perjalanan ya & stay safe!


Tips tambahan : Bawa TWS / Earbud buat denger lagu kesayangan supaya lebih seru diperjalanan ✨


Tinggalkan komentar