3 Simple Ways to Choose The Right Shoe Size

TIPS & TRICK - Sarah Chairunnisaa, NAH Project


Ketika kita akan belanja online terutama sneakers, pertimbangan yang bikin kita khawatir biasanya soal sizing. Kira-kira muat nggak ya? Bakal kekecilan atau kegedean? Betul gak tuh? Hal ini biasanya terjadi karena beberapa orang masih bingung bagaimana cara mengetahui ukuran kaki yang sebenarnya untuk bisa menentukan size dan sepatu mana yang sekiranya cocok untuk digunakan. “Tinggal ukur panjang aja, bukan?” Eits, jangan salah! Pemilihan size bukan cuma soal ukuran panjang kaki, ada beberapa hal lagi yang harus kita perhatikan baik-baik sebelum memutuskan untuk membeli.


Karena kesalahan dari salah memilih size ini gak cuma memberikan efek tidak nyaman, tapi bisa sampai mengganggu ke aktivitas sehari-hari loh! Kan sayang banget ya udah jatuh cinta sama sepatunya tapi ternyata salah pilih size? So, don’t let the fear of choosing the wrong size stop you from buying them!


Luckily, finding your foot size is a simple process, Tim NAH punya beberapa tips penting nih untuk membantu kamu memilih the correct shoe size ketika belanja online. Simak baik-baik ya!


1. Know Your Foot Length


Yes, mengukur panjang kaki jadi hal pertama yang sangat penting & mudah untuk dilakukan. Kamu bisa melakukannya dengan alat-alat yang sederhana di rumah. Well, kamu hanya perlu mengukur menggunakan penggaris/meteran. Caranya, gambar atau bentuk jejak kakimu di atas selembar kertas menggunakan pensil/pulpen. Setelah itu, ukur panjang kaki mulai dari tumit hingga ujung jari paling panjang, bisa juga ditambahkan ukuran dari bagian terlebar (kanan ke kiri; biasanya melebihi batas bola mata kaki). So, kamu jadi lebih tahu berapa panjang dan lebar kakimu yang pas.


Karena kesalahan dari salah memilih size ini gak cuma memberikan efek tidak nyaman, tapi bisa sampai mengganggu ke aktivitas sehari-hari loh! Kan sayang banget ya udah jatuh cinta sama sepatunya tapi ternyata salah pilih size? So, don’t let the fear of choosing the wrong size stop you from buying them!


(Contoh cara pengukuran panjang kaki)

(Contoh cara pengukuran panjang kaki)


Additional tips:


  • Sangat disarankan untuk mengukur kaki pada sore-malam hari, the end of the day setelah kamu melakukan aktivitas karena pada waktu tersebut biasanya kaki dalam kondisi lebih lebar dan dirasa paling pas untuk menentukan size.
  • Pastikan kamu mengukur dengan memakai kaus kaki yang mungkin akan digunakan olehmu pada saat sepatu tersebut sudah dibeli.

2. Pay Attention to The Shoe Shape You Choose!


Ketika sudah mengetahui ukuran panjang kaki, hal berikutnya yang perlu dilakukan adalah memperhatikan model/shape dari sepatu yang akan dibeli. Karena ini akan mempengaruhi ke pemilihan size yang sesuai dengan kaki kamu. Di NAH Project sendiri, karena beberapa sneakers di desain dengan siluet dan material yang berbeda, serta dibuat dari manufacturers yang berbeda, tentunya akan menghasilkan sizing chart yang berbeda juga seperti True to Size, Down Size ataupun Up Size. Kamu bisa melihat pada setiap deskripsi produk yang ada terkait rekomendasi size yang diberikan oleh tim NAH Project.


(Detail deskripsi produk di website NAH Project)

(Detail deskripsi produk di website NAH Project)


Additional tips:


  • True Size: hasil ukur kaki sesuai dengan size chart
  • Jika terdapat keterangan Downsize, artinya ambil True Size -1
  • Jika terdapat keterangan Up Size, artinya ambil True Size +1

3. Find Your Perfect Fit


The final step! Sesuaikan hasil ukuran panjang kaki kamu dengan sizing chart yang ada. Jangan lupa untuk menyesuaikan kembali dengan size recommendations yang telah diinformasikan sesuai dengan detail material, konstruksi, dan shape sneakers tersebut. Hal ini penting dilakukan agar size yang kamu pilih bisa lebih sesuai dan tentunya akan membuat kaki kamu lebih nyaman!



(Salah satu contoh tabel sizing chart NAH Project)

(Salah satu contoh tabel sizing chart NAH Project)


(Salah satu contoh size recommendations pada artikel NAH)

(Salah satu contoh size recommendations pada artikel NAH)


For example: Ukuran panjang kaki kamu 26.5 cm, setelah melihat pada deskripsi produk sneakers incaran-mu tertulis “True to Size” artinya kamu bisa menggunakan size yang sama antara hasil ukur dengan size chart yaitu size 40. Tapi kamu perlu perhatikan kembali rekomendasi size pada sneakers yang kamu pilih apabila kamu memiliki kaki tipe wide, thick, narrow atau longer apakah perlu ditambah atau dikurangi 1 ukurannya.


ATTENTION!


Perlu diingat bahwa setiap sizing chart & size recommendation pasti akan berbeda pada masing-masing sneakers yang ada di NAH Project sesuai dengan material & shape yang didesain. Jadi kalian WAJIB melihat pada deskripsi produk tersebut atau bisa langsung tanya ke tim Customer Service kami jika butuh info lebih lanjut.


Semoga bermanfaat! Kalau ada pertanyaan boleh langsung tulis di kolom komentar ya, nanti akan tim NAH bantu jawab.


Leave a comment